Kejati Jabar dan Pangdam III Siliwangi Komitment Jaga Sinergitas

    Kejati Jabar dan Pangdam III Siliwangi Komitment Jaga Sinergitas
    Photo Istimewa

    BANDUNG - Kepala Kejaksaan Tinggi Jawa Barat, Katarina Endang Sarwestri, S.H., M.H didampingi oleh Wakajati Riyono, S.H., M.Hum dan para Asisten menerima kunjungan silaturahmi dari Pangdam III Siliwangi, Mayor Jenderal TNI Dadang Arif Abdurahman, S.E. yang didampingi oleh Asisten Intelijen dan Asisten Teritorial Kodam III Siliwangi, pada Rabu (2/10/2024) di Kantor Kejati Jabar, Bandung.

    Dalam kesempatan tersebut, Kajati menyampaikan selamat datang dan terimakasih atas kedatangan Pamgdam III Siliwangi beserta jajarannya.

    Kajati Jabar menyambut baik Kunjungan Perdana Pangdam III Siliwangi sebagai salah satu bagian dari unsur Forkopimda Provinsi Jawa Barat yang baru, melaksanakan tugas di Jawa Barat.

    Katarina berharap dalam silaturahmi ini dapat mempererat hubungan komunikasi, Kejati dan TNI saling mendukung dalam penanganan perkara koneksitas dan mempererat sinergitas antar instansi.

    "Hubungan yang sudah terjalin semoga dapat lebih baik lagi dalam rangka memperkuat sinergi antara  Kejati Jabar dan Kodam III Siliwangi dalam menjaga keamanan dan penegakkan hukum di Jawa Barat", katanya 

    Sementara itu, Pangdam  III Siliwangi juga mengucapkan terima kasih atas sambutan hangat dari Kajati Jabar beserta jajarannya. Mayor Jenderal TNI Dadang Arif Abdurahman juga mengharapkan hal yang sama, agar sinergitas TNI dan Kejati terus berjalan dengan baik.

    Mayjen TNI Dadang, menegaskan pentingnya kolaborasi antara TNI dan Polri dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah Jawa Barat. Selain itu sinergi dengan Kejaksaan penting dilakukan, dalam rangka penegakan hukum dan pemeliharaan keamanan di wilayah Jawa Barat.

    "Sinergi yang kuat akan meminimalisir setiap potensi gangguan keamanan serta dapat meningkatkan pelayanan terhadap masyarakat, " pungkas Mayjen TNI Dadang Arif Abdurahman.*** (fer)

    kejati pangdam iii siliwangi jawa barat hukum
    Suferi

    Suferi

    Artikel Sebelumnya

    Calon Bupati Bogor Rudy Siap Bantu Kewirausahaan...

    Artikel Berikutnya

    Maraknya Kasus Stunting di Pamijahan, HMI...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Kegiatan Door to Door Bhabinkamtibmas Desa Jayanti Polsek Palabuhanratu Polres Sukabumi Membangun Keamanan dan Ketertiban Menjelang Pilkada 2024
    nggota Polsek Sumber Polresta Cirebon Kontrol Poskamling Di Binaan.
    Anggota Patroli Polsek Beber Sampaikan Pesan Kamtibmas kepada Remaja Desa Sindangkasih
    Astama Ops Kapolri Tinjau Posko Kemanusiaan Polda NTT, Pastikan Kesiapan Bantuan untuk Korban Erupsi Gunung Lewotobi

    Ikuti Kami